Daftar Isi chevron down
Daftar Isi
Apa Saja Kriteria Peluang Usaha yang Tepat?
1. Hindari Bentuk Bisnis Musiman
2. Memenuhi Permintaan Pasar
3. Dapat Bertahan dalam Jangka Panjang
4. Memiliki Nilai Jual yang Tinggi
5. Mampu Beradaptasi Di Segala Situasi
Apa Saja Peluang Usaha yang Dapat Kamu Coba?

5 Kriteria Peluang Usaha yang Ideal

kriteria peluang usaha

JULOvers perlu memahami bahwa ada kriteria-kriteria tertentu yang perlu diperhatikan sebelum menjalankan sebuah bisnis. Kriteria peluang usaha ini dapat menjadi pedoman bagi kamu agar tidak terburu-buru dalam menjalankan suatu bisnis tanpa ada perencanaan yang matang.

Banyak pebisnis yang usahanya hanya dapat bertahan sebentar dan akhirnya gagal karena kurangnya pemahaman terhadap kriteria-kriteria di dalam dunia bisnis. Oleh karenanya, supaya bisnis yang akan kamu jalankan nanti dapat berjalan dengan baik dan sukses, silakan simak pembahasan yang akan JULO sajikan melalui artikel ini mengenai kriteria peluang usaha yang ideal.

Apa Saja Kriteria Peluang Usaha yang Tepat?

Berikut ini, setidaknya ada 5 kriteria peluang usaha yang perlu kamu perhatikan.

1. Hindari Bentuk Bisnis Musiman

dua orang pria tampak bahagia sambil melempar lempar uang

Kesalahan pertama yang paling sering dilakukan oleh para pebisnis pemula adalah tergiur dengan trend bisnis terbaru. Kamu tentu sering melihat suatu bisnis yang tiba-tiba populer atau viral dan banyak orang yang tertarik untuk membeli produk tersebut, bukan? Hal ini termasuk ke dalam bisnis musiman.

Sederhananya, bisnis musiman merupakan kegiatan usaha yang populer hanya pada saat itu saja. Bisnis tersebut perlahan-lahan akan meredup di kemudian hari karena menurunnya minat pasar.

Ketika suatu bisnis sedang naik daun, maka akan ada banyak orang yang tergiur dengan keuntungan yang mereka dapatkan dan memutuskan untuk menjalankan bisnis di bidang yang sama. Oleh karena itu, kamu harus menghindari segala jenis bisnis yang bersifat musiman.

2. Memenuhi Permintaan Pasar

troli belanja berisi barang barang

Apakah kamu tahu hal apa yang sedang dibutuhkan oleh pasar saat ini? Pasar di sini merupakan istilah yang merujuk kepada masyarakat luas dan kamu perlu memahami apa yang menjadi permintaan mereka.

Permintaan pasar tentu beragam. Sebagian ada yang membutuhkan banyak gerai makan, lalu ada juga yang membutuhkan berbagai perangkat elektronik, dan masih banyak lagi.

Dari permintaan pasar tersebut, kamu dapat menjadikannya sebagai peluang bisnis yang ideal. Makin tinggi permintaan pasar terhadap suatu produk atau jasa, maka peluang usaha kamu untuk berjalan lebih stabil akan makin tinggi juga.

kredit digital Julo

3. Dapat Bertahan dalam Jangka Panjang

pemandangan gedung gedung bertingkat di malam hari

Setiap pebisnis pasti menginginkan usahanya dalam bertahan untuk jangka waktu yang panjang. Kamu pun juga harus memiliki mindset tersebut ketika akan menjalankan sebuah bisnis. Akan tetapi, tidak semua bidang bisnis dapat bertahan dalam waktu yang lama.

Ada banyak bisnis yang hanya dapat bertahan dalam waktu yang singkat dan akhirnya mengalami bangkrut atau harus gulung tikar. Hal ini bahkan juga dapat terjadi di sebagian perusahaan besar.

Untuk dapat membangun bisnis yang bertahan dalam jangka panjang, kamu bisa menggabungkan poin pembahasan yang pertama dan kedua. Hindari menjalankan bisnis musiman dan juga perhatikan apa yang menjadi permintaan pasar. Kedua hal tersebut akhirnya dapat dikerucutkan menjadi bidang bisnis yang dapat berdiri dalam waktu yang lama.

4. Memiliki Nilai Jual yang Tinggi

ilustrasi grafik keluar dari dalam otak

Banyak orang yang memulai bisnisnya dari apa yang mereka sukai. Hal ini memang tidak salah, akan tetapi, sebagai seorang pebisnis, kamu tentu harus dapat berpikir realistis.

Tujuan dari menjalankan bisnis adalah untuk mendapatkan keuntungan. Apabila kamu hanya senang melakukan suatu hal tanpa ingin mendapatkan keuntungan, maka hal tersebut termasuk ke dalam hobi.

Setiap bisnis yang dijalankan harus memiliki nilai jual yang tinggi. Kamu perlu menelaah kembali apakah bisnis yang ingin dibentuk hanya karena kesenangan semata atau memang memiliki nilai jual yang tinggi.

5. Mampu Beradaptasi Di Segala Situasi

seorang pria sedang memegang gambar penuh tanda tanya

Pandemi COVID-19 dimulai sejak awal tahun 2020 dan hal ini membuat sejumlah bisnis mengalami bangkrut atau gulung tikar. Beberapa perusahaan tersebut harus tutup karena belum mampu beradaptasi terhadap situasi pandemi COVID-19.

Memang, pandemi merupakan situasi yang tidak terelakkan dan tidak terduga. Akan tetapi, masih banyak juga perusahaan yang hingga saat ini terus berjalan karena mereka mampu membuat rencana di tengah situasi darurat agar bisnis yang dijalankan mampu beradaptasi.

Kriteria ini sangat penting untuk ditanamkan di dalam pikiran kamu ketika akan membuat sebuah bisnis. Apakah bisnis yang akan kamu jalankan mampu beradaptasi di segala situasi? Kalau tidak, apakah ada sebuah rencana yang bisa membuat bisnis tersebut mampu bertahan di segala situasi?

Apa Saja Peluang Usaha yang Dapat Kamu Coba?

sekumpulan pria sedang bekerja di dalam ruangan

Setelah memahami kriteria peluang usaha, sekarang kamu akan mengintip 5 peluang usaha berdasarkan bidangnya yang mungkin menarik perhatian untuk dicoba:

  • FnB: Bisnis FnB (Food & Beverage) menempati posisi pertama sebagai bidang bisnis yang paling banyak didirikan. Tingginya bisnis FnB didukung dengan faktor kebutuhan utama manusia yaitu pangan.
  • Fashion: Jika kamu tertarik dengan bidang fashion, cobalah untuk menjalankan bisnis ini. Bisnis fashion tidak akan pernah mati selama kamu mampu mengikuti perkembangan trend  terbaru.
  • Transportasi: Bagi kamu yang memiliki kendaraan entah itu mobil, motor, truk, dan lainnya, manfaatkanlah kendaraan tersebut sebagai peluang usaha yang menguntungkan. Kamu dapat menyewakan atau bahkan membuka jasa antar jemput dan masih banyak hal lainnya yang bisa dijadikan sebagai peluang usaha.
  • Logistik: Bidang logistik saat ini memiliki permintaan pasar yang sangat tinggi. Bahkan, permintaan ini terus meningkat karena tingginya transaksi jual-beli online yang terjadi sehingga dibutuhkan kurir untuk mengantar pesanan para pelanggan.
  • Digital Marketing: Dunia digital tidak akan pernah mati karena kita saat ini hidup di era teknologi yang terus berkembang makin canggih. Oleh karenanya, kamu dapat menjalankan usaha di bidang digital marketing untuk membantu para bisnis dalam memasarkan usaha mereka di dunia digital.

Dari kelima peluang usaha di atas, mana yang menjadi pilihan untuk kamu? Sudahkah kamu menyiapkan modal untuk menjalankan dan juga mengembangkan bisnis?

Sebagai seorang pebisnis, kamu perlu menyiapkan modal yang besar. Modal tersebut tidak hanya akan digunakan di awal pembuatan bisnis, namun juga tahap pengembangan bisnis.

Apabila modal yang dimiliki saat ini hanya cukup untuk mendirikan bisnis, kamu dapat mengajukan aplikasi kredit digital dari JULO. Kredit digital yang JULOvers dapatkan bisa digunakan untuk pengembangan usaha ke depannya. Silakan hubungi JULO sekarang juga untuk mengajukan kredit digital yang kamu butuhkan atau jika ada pertanyaan lebih lanjut.

Artikel Lainnya