Daftar Isi chevron down
Daftar Isi
Jualan Apa yang Cocok di Bulan Puasa?
1. Jasa Jahit
2. Kue Lebaran
3. Parsel atau Hamper
4. Ketupat
5. Fesyen Muslim
6. Perlengkapan Ibadah
7. Makanan Khas 
8. Es Buah dan Kolak
9. Katering Sahur
10. Jasa Tukar Uang
11. Rental Kendaraan
 12. Menjual Kurma
Apa Tips Jualan di Bulan Puasa?
1. Pilih Usaha yang Kamu Suka
2. Tentukan Target Pelanggan
3. Tentukan Target Pendapatan
4. Buat Perencanaan yang Matang
5. Manfaatkan Semua Tools Gratis
Menangkan Hadiah Umroh Gratis Sekaligus Berdonasi di JULO BUKA BERKAH

12 Ide Jualan Bulan Puasa yang Bisa Kamu Coba

ide jualan bulan puasa

Bulan puasa menjadi salah satu acara terbesar yang dirayakan di Indonesia. Hal ini bisa menjadi peluang usaha yang menjanjikan untuk dicoba. Ada sangat banyak ide jualan bulan puasa yang bisa kamu coba. Modal yang dibutuhkan juga tidak besar. 

Meskipun membangun usaha baru tidak mudah, tetapi JULOvers pasti bisa melakukannya dengan baik. Kalau begitu langsung simak beberapa ide jualan bulan puasa berikut ini.

7-rekomendasi-aplikasi-pinjaman-online-cepat-cair-terdaftar-ojk

Jualan Apa yang Cocok di Bulan Puasa?

Jualan Apa yang Cocok di Bulan Puasa

Bulan puasa adalah saat di mana umat muslim harus menjalankan kewajibannya untuk berpuasa. Mereka harus menahan lapar, haus, serta hawa nafsu yang bisa membatalkan dari fajar hingga terbenamnya matahari.

Ketika waktu berbuka tiba, akan ada banyak orang yang turun ke jalan untuk membeli beragam makanan untuk berbuka. Tentu hal tersebut bisa menjadi peluang usaha yang tidak boleh dilewatkan. Tidak hanya terbatas pada makanan, ada pula peluang-peluang lainnya. Berikut ide-ide jualan bulan puasa yang bisa kamu buat.

1. Jasa Jahit

jasa jahit

Memiliki hobi dan kemampuan menjahit? Kamu bisa memanfaatkannya untuk membuka jasa jahit baju lebaran. Ada banyak orang yang mencari jasa jahit saat lebaran. Mereka ingin tampil serasi dengan desain dan warna yang unik. 

Langsung saja pasarkan jasa jahit kamu lewat media sosial. Tampilkan semua hasil menjahit yang pernah kamu buat. Atau bisa juga buat satu sampai dua desain baju lebaran yang unik dan cantik sebagai portofolio. 

Keuntungan yang kamu dapatkan dari membuka jasa jahit terbilang cukup besar. Bahkan sangat besar. Tertarik mencobanya?

2. Kue Lebaran

kue labaran

Salah satu aspek yang tidak boleh terlewat saat lebaran ialah kue kering. Membuat kue kering lebaran tidak sulit. Kamu selalu bisa mencoba membuat kue lebaran meskipun tidak pernah melakukannya. 

Internet menjadi sumber informasi yang lengkap untuk membuat berbagai kue kering tersebut. Modal untuk membuatnya tidak besar. Risiko gagal atau tidak lakunya juga kecil. Kamu dapat membuka pre-order dengan memasarkannya terlebih dahulu di media sosial, chat grup keluarga, dan teman-teman. 

3. Parsel atau Hamper

parsel atau hamper

Masih berhubungan dengan ide jualan bulan puasa sebelumnya, kamu bisa membuat kue tersebut menjadi satu paket bundle untuk lebaran. Jadi tidak hanya kue lebaran yang dijual, kamu juga dapat menambahkan berbagai barang lain yang identik pada musim lebaran. 

Sebagai contoh, kamu bisa menambahkan kurma, madu, buah-buahan, sajadah, peralatan makan, dan masih banyak lagi. Kemas semuanya dalam suatu kemasan cantik dan estetik agar pelanggan tertarik membeli parsel atau hamper yang kamu buat. 

4. Ketupat

ketupat

Apa yang terlintas dipikiran kamu ketika ada yang menyebut kata lebaran? Benar! Ketupat menjadi simbol yang menandakan bahwa lebaran sudah tiba. Ketupat menjadi salah satu makanan yang harus ada ketika menyantap opor dan rendang.

Baca Juga: 11 Cara Berbisnis Makanan Yang Menguntungkan

Mungkin kamu bertanya “Apakah ada yang mau membeli ketupat?”, tentu saja ada! Alasannya karena membuat ketupat membutuhkan banyak usaha dan waktu. Masyarakat pasti akan lebih memilih untuk membeli daripada membuatnya. 

5. Fesyen Muslim

fesyen muslim

Menjual fesyen muslim juga memberikan keuntungan yang cukup besar. Pada masa lebaran mayoritas masyarakat akan membeli baju baru untuk digunakan saat hari raya. Masyarakat akan membeli baju baru untuk satu keluarga. 

Tidak hanya membeli satu pasang baju saja tetapi bisa dua sampai tiga pasang. Apalagi jika kamu menjual baju dengan menargetkan masyarakat kalangan atas. Keuntungan yang kamu dapatkan pasti sangat besar. 

6. Perlengkapan Ibadah

perlengkapan ibadah

Hari raya lebaran juga tidak lepas dari perlengkapan ibadah baru. Masa lebaran adalah waktu yang tepat untuk mengganti berbagai perlengkapan ibadah. Ini bisa menjadi ide jualan bulan puasa yang bisa dicoba. Kamu bisa menjual sajadah, peci, dan juga mukena. 

Sediakan berbagai warna dan desain unik supaya masyarakat memiliki banyak pilihan untuk dipilih. Jangan lupa pasarkan di berbagai e-commerce dan media sosial supaya penjualan kamu meningkat. 

7. Makanan Khas 

makanan khas

Saat pulang kampung untuk bertemu keluarga, membawa buah tangan menjadi keharusan. Pasti ada banyak orang yang ingin membelikan oleh-oleh untuk keluarga di kampung halaman.

Baca Juga: Ide dan Peluang Usaha Makanan Khas Daerah, Patutkah Dicoba?

Ide jualan bulan puasa ini memiliki peluang besar bagi kamu untuk membuat berbagai makanan khas. Contohnya makanan kering, dodol khas, kerupuk, dan masih banyak lagi. 

8. Es Buah dan Kolak

es buah dan kolak

Menjual takjil juga termasuk ide jualan bulan puasa yang bisa kamu coba. Ada banyak takjil yang bisa dibuat, contohnya seperti es buah dan kolak. Berjualan takjil pasti membawa keuntungan. Kamu bahkan tidak perlu repot-repot memasarkannya di media sosial. 

Buka saja di depan rumah atau pinggir jalan. Ketika sudah saatnya untuk berbuka puasa, tetangga di lingkungan rumah pasti akan keluar untuk mencari takjil. 

9. Katering Sahur

katering sahur

Sudah banyak orang yang menjual takjil? Kamu bisa mencoba membuat katering untuk sahur. Jadi kamu bisa buat berbagai lauk pauk lalu tawarkan kepada kerabat dan teman-teman. 

Tawarkan kepada mereka yang harus bekerja dan tidak memiliki waktu untuk memasak makanan sahur. Buat berbagai menu pilihan makanan supaya pelanggan tidak merasa bosan dengan menu yang kamu buat. 

10. Jasa Tukar Uang

jasa tukar uang

Lebaran juga identik dengan memberikan uang yang biasa disebut sebagai THR (tunjangan hari raya.) Masyarakat pasti membutuhkan uang baru untuk diberikan kepada saudara saat berkumpul pada hari raya. 

Kamu bisa menjadikan ini peluang usaha untuk menyediakan uang-uang baru. Kamu bisa menambahkan harga jasa penukaran uang. Bukankah keuntungan yang bisa kamu dapatkan lumayan? 

11. Rental Kendaraan

rental kendaraan

Satu lagi ide jualan bulan puasa yang memiliki peluang menguntungkan yaitu rental kendaraan. Kendaraan umum yang disediakan pemerintah sering kali tidak cukup menampung banyaknya masyarakat yang ingin pulang kampung. 

Banyak tiket bus, kereta atau pesawat yang sudah habis. Keadaan inilah yang membuat masyarakat beralih menyewa kendaraan. Mobil yang menganggur di rumah bisa kamu sewakan kepada orang-orang yang membutuhkan. Membuat usaha rental kendaraan bahkan tidak membutuhkan modal sepeser pun.

 12. Menjual Kurma

menjual kura

Kalau berbicara tentang bulan puasa, maka tidak mungkin membicarakan makanan khas bulan ramadhan satu ini. Kurma dapat menjadi menu berbuka puasa maupun sahur. Buah ini bahkan dianjurkan untuk dikonsumsi ketika puasa karena memiliki kandungan yang dapat membantu orang berpuasa menahan lapar dan haus. Maka dari itu, menjual kurma adalah salah satu ide jualan makanan bulan puasa yang laris manis.

Untuk memulainya, kamu bisa menjual kurma secara eceran. Kalau kamu memiliki modal berlebih, kamu bisa membuat kemasan dan menjual kurma dalam satuan kemasan. Dengan begitu, orang-orang bisa memberikan kurma sebagai hadiah, baik saat bulan puasa maupun idul fitri nanti.

7-rekomendasi-aplikasi-pinjaman-online-cepat-cair-terdaftar-ojk

 

Apa Tips Jualan di Bulan Puasa?

 

Apa Tips Jualan di Bulan Puasa

Bersaing dengan banyaknya orang yang menjual berbagai makanan dan barang kebutuhan lebaran pasti sangat sulit. Namun JULO memiliki beberapa tips berjualan pada bulan puasa yang bisa kamu ikuti. Simak selengkapnya berikut ini.  

1. Pilih Usaha yang Kamu Suka

Pilih Usaha yang Kamu Suka

Bukalah usaha yang berhubungan dengan kesukaan kamu. Jika kamu suka memasak dan baking maka berjualan kue atau membuat katering menjadi usaha yang tepat. Jika kamu suka membuat kerajinan tangan maka membuka usaha hamper atau parsel cocok dilakukan.

Baca Juga: Tips dan Trik Dalam Berbisnis yang Wajib Diketahui

Memilih usaha sesuai kegemaran akan membuat kamu merasa senang saat melakukannya. Kualitas makanan yang dibuat pun menjadi sangat bagus. 

2. Tentukan Target Pelanggan

Tentukan Target Pelanggan

Poin satu ini sangat penting dilakukan. Menentukan target pelanggan membuat kamu mengerti kualitas produk seperti apa yang harus dibuat. Jika kamu menargetkan pelanggan kalangan atas maka kualitas produk yang dibuat bisa menggunakan bahan-bahan premium. 

Baca Juga: Jenis-Jenis Strategi Pemasaran yang Bisa Dicoba

Kamu juga punya pilihan lebih banyak untuk membuat produk yang beragam. Tetapi kalau kamu menargetkan pelanggan di kalangan menengah maka bahan-bahan yang digunakan juga harus disesuaikan. 

3. Tentukan Target Pendapatan

Tentukan Target Pendapatan

Menentukan target pendapatan juga sangat penting. Memiliki target pendapatan membuat kamu mengerti strategi apa yang harus digunakan untuk mencapainya. 

Jika pendapatan yang kamu targetkan besar maka pemasaran dengan menggunakan media sosial atau e-commerce bisa menjadi pilihan. Selain itu kamu juga bisa tahu ke mana bisnis akan berjalan. Target yang jelas akan membantu kamu berjalan pada arah yang tepat. 

4. Buat Perencanaan yang Matang

Buat Perencanaan yang Matang

Membuat perencanaan yang tepat merupakan keharusan. Perencanaan dibuat supaya risiko kegagalan dapat dihindari dan diatasi. Tentu kamu tidak mau membuat usaha yang langsung gagal, bukan? Itu sebabnya kamu harus merencanakannya dengan baik. 

Kamu perlu merencanakan proses produksi, pengemasan, pemasaran, dan pengiriman. Makin banyak yang dipersiapkan maka makin kecil pula risiko kegagalan. 

5. Manfaatkan Semua Tools Gratis

Manfaatkan Semua Tools Gratis

Terakhir, kamu bisa memanfaatkan semua tools gratis yang ada di internet. Jika kamu membutuhkan desain yang menarik maka ada banyak web gratis untuk mendesain konten. Butuh platform memasarkan produk? Ada website, e-commerce, dan media sosial. Kamu hanya perlu mendaftar lalu semuanya bisa diakses dengan gratis dan mudah. 

Bagaimana? Apakah JULOvers jadi terinspirasi dengan berbagai ide jualan bulan puasa di atas? Ide jualan bulan puasa apa yang ingin JULOvers buat? Terlepas dari ide jualan yang kamu pilih, mempersiapkan rencana untuk mengembangkan bisnis menjadi hal yang paling krusial. 

Menangkan Hadiah Umroh Gratis Sekaligus Berdonasi di JULO BUKA BERKAH

berbuka-puasa

Sambil berbelanja untuk berjualan, tentunya di bulan Ramadhan kamu juga dapat memaksimalkan ibadah dengan berbagi kepada sesama. Yuk maksimalkan ibadahmu berbelanja sambil turut berbagi, dengan program JULO Buka Berkah. Kamu dapat melakukan transaksi sambil turut berdonasi untuk pendidikan anak Indonesia. Tak hanya itu, di program JULO BUKA BERKAH kamu berkesempatan memenangkan hadiah umroh gratis dari JULO biar ibadah puasa kamu makin afdol! Kamu cukup bertransaksi minimal 300 ribu rupiah dengan fitur JULO apa saja, kamu berkesempatan menang 2 Tiket Umroh Gratis untuk 2 orang, Emas 10 gram, Samsung Galaxy S23, E-Money JULO sebesar jutaan Rupian. Tidak hanya itu kamu juga bisa memenangkan THR E-Money 500 ribu rupiah setiap 2 minggunya.

Jadi tunggu apalagi? Ayo perbanyak transaksimu dan menangkan hadiah Umroh gratis dari JULO Kredit Digital!

berbuka-puasa

Menangkan Hadiah Umroh Gratis dari JULO BUKA BERKAH

Transaksi dengan fitur apa saja dari JULO minimum 300 ribu rupiah dan menangkan undian Umroh Gratis dari JULO BUKA BERKAH!

Artikel Lainnya